BIARLAH ORANG MAU BILANG APA


Assalamualaikum Sahabat Yuliant, apa kabar? 

Semoga selalu sehat dan senantiasa dalam lindungan Allah SWT, Aamiin...

Kali ini aku coba sharing tentang bagaimana menyikapi pendapat atau omongan orang lain.Ya, sesuai tema kali ini: "Biarlah orang mau bilang apa".

Well, memang begitu realitanya. Kita hidup bersama banyak orang di lingkungan dan karakter isi kepala dan hati yang berbeda-beda. Namun kita harus terima itu semua sebagai bahan perbaikan untuk diri kita sendiri ( Self Healing ).

Bagaimana tidak, orang terlahir kuat dan cerdas akibat adanya "tamparan keras yang menyentuh hati" sehingga orang mau mulai berpikir dan mengambil hikmah atas kejadian yang kita alami.

So, Be positif thingking aja...Take it Easy!

Sehingga kita akan tetap enjoy menjalani hidup dan aktivitas keseharian tanpa harus peduli apa kata orang.

Boleh kita mendengarkan apa kata orang tetapi ingat bahwa kita juga berhak mem-filter dari apa yang disampaikan oleh orang lain. Simple kan?

Jika tidak sesuai dengan pemikiran dan kehendak hati kita ya sudah, Quit aja! Gampang kan. Hehe...

Semudah itu ternyata...

Tetapi tidak bagi orang yang punya karakter insecure. mereka gampang banget baper dengan komentar orang lain,duh!

Jangan begitu. Yuk, mulai sekarang beranilah, percayalah bahwa pilihan kamu itu yang terbaik.

Pastikan kamu sudah mendapat support dari keluarga dan pasangan ( jika sudah menikah), juga dari Mentor yang tepat. Is Enough!

Selebihnya tinggal kembangkan bidang apa yang kamu bisa,senangi dan kuasai.

Semoga dimudahkan setiap apa yang kita harapkan dan impikan.. 

Aamiin...


Salam Antusias

Yuliant Sanjaya

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Banyak Hati Yang Harus di Jaga

Jangan Terlalu Disesali

Lupakan Sejenak Lelahmu