Kenapa ada orang yang semakin lama rezekinya semakin meningkat dan melesat tajam? ini dia 3 faktor biangnya rezeki




Banyak jalan dan cara untuk mendapatkan sumber rezeki pastinya dengan jalan Doa,berusaha dan berikhtiar.Kali ini saya akan memberikan 3 poin rezeki yang menurut saya ini rezeki di atas rezeki atau istilahnya biangnya rezeki,mari kita uraikan satu per satu.



# Point 1.Merantau
Apakah saat ini anda berada di kampung halaman ataukan merantau di kota tertentu bahkan bekerja ke luar negeri? Saya ucapkan selamat kepada anda semuanya karena itu adalah jalan hidup anda manusia masing-masing.Yah hidup adalah pilihan yang utama.Salah satu hikmah dari merantau adalah semakin bertambahnya pengalaman sejalan dengan perkembangan jaman dan teknologi,semakin membuat si pelaku bersungguh-sungguh untuk melakukan pekerjaannya jauh dari rumah jauh dari orang tua dan sanak saudara.Berjuang dari NOL sampai berusaha untuk sukses.Kemandirianpun terbentu dengan sendirinya sejalan dengan pendewasaan diri untuk menjalani kehidupan.Wawasan semakin bertambah dan menjadikan diri menjadi sesuatu yang bernilai dan berarti.Inilah biang rezeki yang pertama...

# Point 2.Melamar
Maksudnya di sini adalah melamar anak orang alias berani melamar calon pasangan hidup.Betapapun dari setiap kita yang sudah menikah sudah merasakan percepatan dalam segi kesehatan dan rezekinya apalagi disambung dengan berbakti kepada kedua orang tua.Yang belum menikah saya doakan semoga cepat disegerakan jodohnya ya rezeki menantimu..
Melamar tidak harus melalui proses pacaran yang begitu lama dan panjang waktunya tetapi cukup dengan  ta’arufan-melamar-menikah sesimple itu.Maka tunggulah keajaiban rezeki yang datang dengan tidak disangka-sangka.Inilah biang rezeki yang kedua...

# Point 3.Berbisnis
Berbisnis atau berdagang yang juga sering kita sebut dengan istilah jualan ini adalah Moment penting yang harus kita alami.Karena di dalamnya terdapat 9 dari 10 pintu kehidupan adanya di perdagangan.Ada profit yang berlimpah di sana,relasi yang solid,team yang bertanggung jawab,ada pendidikan leadership yang tinggi,serta ketahanan mental yang terus diuji.Simple untuk dilakukan tetapi tidak cukup.Sampai cara yang dipakai bisa berhasil dan menghasilkan. Inilah biangnya rezeki yang ketiga..

Apakah anda sudah melakukan ke-3 hal tersebut? Jika anda laki-laki dan belum berani, melakukan ketigannya maka lebih baik segera pakai konde saja,hehe..Segera susun hasil karya anda,buktikan bahwa anda bisa berproses dan mencapai titik tertinggi dalam visi.

Semoga rezeki anda semakin berkah dan berlimpah,,Aamiin :)

SALAM SINERGI


Yuliant Sanjaya

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Banyak Hati Yang Harus di Jaga

Jangan Terlalu Disesali

Lupakan Sejenak Lelahmu