Penyumbang Emosi


Sebenarnya ada beberapa faktor yang menyebabkan kita menjadi emosi.Kali ini saya akan membahas tentang 3 poin yang bisa menghadirkan dan menyumbangkan emosi ke diri kita dan saya sangat tidak suka,Apa saja? lanjut saja membacanya ya,hehe…

1.Tergesa-gesa
Hal ini bisa membuat kita bisa menjadi jengkel akibat ulah dari orang lain ataupun bisa dari kelakuan diri kita sendiri yaitu sering tergesa-gesa ketika hendak melakukan sesuatu.Pasti ada sesuatu yang timbul penyesalan di akhir perbuatan akibat tergesa-gesa.Bisa jadi yang tertinggal justru sesuatu yang penting.Maka hindarilah sikap yang seperti ini maka nantinya akan bisa menjadi suatu kebiasaan.Alangkah baiknya mulai sekarang bersikaplah rilex,berpikir dahulu,tenang dan tepat dalam melakukan sesuatu sehingga berharap tidak ada rasa penyesalan.

2.Menunggu terlalu lama
Siapa yang tidak merasa kesal kalau kita berada dalam posisi menunggu.Ya menunggu yang terlalu lama.Rasanya ingin kabur saja ya hehe..itu bisa menghabiskan waktu berkualitas kita.Tapi disisi lain baik juga sih untuk melatih kesabaran dan sikap dewasa kita. Tetapi kita masih  bisa untuk mengalihkan sikap menunggu itu menjadi melakukan sesuatu.mungkin dengan membaca artikel, telepon atau menyapa sahabat lewat sosmed dan lain sebagainya.Anda pasti lebih tau dari saya hehe..hindari sikap menunggu terlalu lama yang tak berarti.

3.Bergantung kepada Orang lain
Begitu banyak dari kita bergantungnya bukan kepada Tuhan YME melainkan lebih berharap lebih kepada manusia.bener apa bener? Hehe..tapi sayang sekali sebagian besar yang diharapkan dari manusia itu adalah fatamorgana alias nihil atau meleset hehe..Jadilah diri sendiri dan mandiri,berusaha dengan segala kemampuan yang ada maka itu akan menentramkan dan menjadi kebanggaan tersendiri bagi diri kita.Bergantung dan berharap hanya kepada Tuhan YME saja kepada makhluk hanya sekedar saja biar tidak menyesal nantinya.

So segera hindari 3 hal ini ya..

SALAM SINERGI


Yuliant Sanjaya

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Banyak Hati Yang Harus di Jaga

Jangan Terlalu Disesali

Lupakan Sejenak Lelahmu